Dalam rantai penjualan pakaian distro batik memegang peranan yang amat penting. Bila tidak ada pedagang besar, banyak pemilik toko yang akan keluar dari bisnis. Bayangkan Anda adalah pemilik toko pakaian yang tentunya harus melakukan pembelian di suatu tempat. Bila produk Anda bervariasi, Anda harus berusaha keras mengunjungi beberapa produsen yang berbeda dan membuat kesepakatan dengan mereka. Namun, ada kemungkinan beberapa produsen enggan bekerja sama karena jumlah pesanan Anda terlalu sedikit.
Selain itu, sebagai pemilik usaha batik mungkin Anda akan menghadapi kendala dalam memesan pakaian batik impor (luar negeri). Memang batik Indonesia jauh lebih bagus daripada batik luar karena coraknya yang variatif dan beragam. Namun, tidak menutup kemungkinan ada beberapa pelanggan yang ingin membeli batik luar. Lalu sebagai pemilik toko Anda pun ingin memberikan beragam pilihan batik yang lengkap kepada pelanggan Anda. Namun, dalam hal ini pemilik toko kecil akan dianggap angin oleh para eksportir pakaian.
Distro Batik |
Biasanya para eksportir dari India, Eropa, dan Cina hanya mau menerima pesanan dalam jumlah besar. Ini sebabnya distro batik berperan penting dalam industri pakaian. Mereka mampu bernegosiasi dengan banyak produsen batik dan mendapatkan penawaran harga terbaik. Selanjutnya para pengecer batik dapat dengan mudah membeli pakaian dalam satu lokasi yang nyaman.
Setiap penjual batik tentu menyadari bahwa penjualan mereka akan meningkat bila mereka bisa menyediakan banyak variasi batik. Pada distro batik dapat ditemukan berbagai pakaian batik untuk pria, wanita, dan anak-anak. Bahkan, seringkali Anda dapat menemukan aksesoris batik di tempat tersebut. Dengan membeli pakaian dari distro batik, para pengecer dapat menegosiasikan harga yang menguntungkan.
Biasanya pemilik toko bisa memperoleh fasilitas kredit dari distro batik setelah melakukan pembelian rutin selama beberapa bulan. Hal ini akan menguntungkan arus kas toko. Distro batik juga dapat membantu pemilik toko bila ada pelanggan yang mempunyai permintaan khusus, misalnya ingin gaun batik dengan motif merak. Distro batik dapat menghubungi produsen batik dalam mewujudkan permintaan ini. Oleh karena itu, penting bagi para pemilik toko kecil untuk tetap menjalin kerjasama yang baik dengan suatu distro batik.
0 komentar:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.